KOMPOSISI HASIL TANGKAPAN DAN ASPEK PENANGKAPAN PURSE SEINE BITUNG YANG BERBASIS PONTON DI LAUT MALUKU DAN SULAWESI

Adi Kuswoyo, Hari Ilhamdi

Abstract


Purse seine atau pukat cincin digolongkan dalam jenis jaring lingkar yang cara operasinya adalah dengan melingkarkan jaring pada suatu kelompok ikan di suatu perairan, kemudian ditarik ke kapal. Alat ini merupakan jaring lingkar yang telah mengalami perkembangan setelah beach seine dan ring net. Pukat cincin ditujukan sebagai penangkapan ikan pelagis yang bergerombol di permukaan dan berada di laut lepas. Alat tangkap purse seine berbentuk empat persegi panjang yang dilengkapai dengan cincin
yang diikatkan pada bagian bawah jaring (tali ris bawah). Pada saat operasional, dengan menarik tali ris bagian bawah jaring dapat dikuncupkan dan jaring akan membentuk semacam mangkuk, (DKP,2006). Untuk menunjang keberhasilan operasi penangkapan digunakan alat bantu pengumpul ikan yaitu ponton. Ponton merupakan alat bantu untuk menarik kelompok ikan dan berkumpul disekitarnya, sehingga ikan-ikan tersebut mudah ditangkap (Genisa, 1998).

 


Keywords


Purse seine, alat tangkap, poton



DOI: http://dx.doi.org/10.15578/btl.11.2.2013.57-60

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Buletin Teknik Litkayasa Sumber Daya dan Penangkapan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats
E-ISSN: 2541-2450