VARIASI UKURAN BENIH IKAN KERAPU SUNU (Plectropomus leopardus) YANG DIBERI PAKAN BUATAN

I Komang Suarsana, Made Miniartini, Mujimin Mujimin

Abstract


Ikan kerapu sunu (Plectropomus leopardus) merupakan salah satu ikan laut yang menjadi komoditas penting di Indonesia dan memiliki harga yang cukup tinggi karena selain dijual di pasar domestik juga merupakan komoditas ekspor ke berbagai negara. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pertumbuhan, sintasan, dan keragaman ukuran badan benih ikan kerapu sunu yang diberi pakan buatan. Pemeliharaan dilakukan dengan menggunakan wadah berupa bak beton berbentuk persegi dengan kapasitas 5.000 m3 (5 ton) selama satu bulan (30 hari). Hewan uji yang digunakan adalah 2.500 ekor benih hasil pemeliharaan yang berumur 45 hari. Benih dibagi menjadi dua kelompok ukuran (grade). Sebagai perlakuan yaitu; benih yang berukuran lebih besar (grade A) dan benih yang berukuran lebih kecil (grade B). Hasil kegiatan menunjukkan bahwa variasi ukuran badan benih ikan kerapu sunu (Plectropomus leopardus) yang diberi pakan buatan meningkat seiring dengan lamanya pemeliharaan dan benih dengan ukuran badan yang lebih besar memiliki pertumbuhan dan sintasan yang lebih tinggi dibandingkan dengan benih dengan ukuran yang lebih kecil

Keywords


benih; kerapu sunu; ukuran; variasi

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.15578/blta.14.2.2016.111-113


Creative Commons License
Buletin Teknik Litkayasa Akuakultur is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats
P-ISSN: 1412-9574
E-ISSN: 2541-2442

google scholar