KUALITAS AIR, PERTUMBUHAN, DAN SINTASAN UDANG WINDU YANG DIPELIHARA DALAM SISTEM YANG BERBEDA

Tamrin Tamrin, Andi Seri Buana, Syarifuddin L.

Abstract


Tujuan kegiatan ini adalah untuk menganalisis kualitas air pemeliharaan, laju pertumbuhan, dan sintasan udang windu yang dipelihara melalui sistem konvensional dan filter sirkulasi terintegrasi pada pembenihan udang. Wadah yang digunakan adalah bak beton ukuran 6,0 m x 5,0 m x 1,5 m. Benih udang windu yang digunakan adalah PL-12. Padat tebar benih 200.000 ekor/bak. Sebelum benih ditebar, terlebih dahulu diaklimatisasi selama 15 menit. Metode rancangan yang digunakan terdiri atas dua pengujian, yaitu: A) sistem konvensional dan B) sistem filter sirkulasi terintegrasi untuk meningkatkan kualitas air baku pada pemeliharaan benih udang windu stadia post larva (PL). Hasil perekayasaan menunjukkan bahwa rata-rata sintasan PL udang windu berkisar antara 72,53%-86,90%. Pada akhir pemeliharaan, nilai bobot rata-rata PL udang windu yang dipelihara pada sistem konvensional 20,75 mg/ekor dan filter sirkulasi terintegrasi 22,75 mg/ekor. Adapun nilai panjang rata-rata udang windu pada sistem konvensional 17,75 mm dan sistem filter sirkulasi terintegrasi 20,06 mm. Laju pertumbuhan bobot udang windu pada sistem konvensional adalah 49,53%/hari dan pada sistem filter sirkulasi terintegrasi 55,78%/hari. Penggunaan filter pasir dalam sistem filter terintegrasi memberikan pengaruh terhadap pH dan oksigen terlarut. Pengukuran bakteri dan vibrio sp. pada sistem konvensional masing-masing berkisar 9,0 x 102-9,0 x 105 cfu/g dan 1,5 x 102-1,2 x 105 cfu/g; sedangkan pada sistem filter sirkulasi terintegrasi diperoleh total bakteri dan Vibrio sp. adalah 1,0 x 103-1,5 x 105 cfu/g dan 2,5 x 102-3,5 x 103 cfu/g.


Keywords


kualitas air; sintasan; laju pertumbuhan; konvensional; filter sirkulasi terintergrasi; post larva udang windu

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.15578/blta.17.1.2019.33-39


Creative Commons License
Buletin Teknik Litkayasa Akuakultur is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats
P-ISSN: 1412-9574
E-ISSN: 2541-2442

google scholar