UJI PERFORMA BATERAI UNTUK BEBAN UTAMA MOTOR DC PERAHU PULANG HARI

Donal Daniel, Daud S.A. Sianturi

Abstract


Perahu nelayan “pulang hari” rancangan Pusat Pengkajian dan Perekayasaan Teknologi Kelautan dan Perikanan (P3TKP) telah berhasil dibuat untuk memenuhi keinginan nelayan akan transportasi yang aman dan ekonomis. Pemanfaatan motor listrik dimaksudkan agar nelayan terbebas dari bahan bakar minyak (BBM) dan sebagai upaya menjaga lingkungan perairan dari buangan limbah BBM. Dalam penelitian ini penulis melakukan pengamatan terhadap laju pengambilan energi dari aki ke beban utama dengan lima variasi baling-baling sehingga dapat diprediksi jumlah kebutuhan aki agar perahu dapat beroperasi dalam 8 sampai 9 jam per hari operasi. Dari uji kolam menggunakan motor DC 370 watt dan 2 buah aki 100 Ah, aki telah berhasil menyuplai energi ke beban utama motor DC dengan pengambilan daya (recharge) adalah 2 volt tiap 10 menit dengan arus listrik (ampere) berubah-ubah pada kondisi kecepatan (rpm) yang berubah-ubah pula.


Keywords


perahu nelayan, motor DC, lingkungan laut

Full Text:

PDF

References


Adjie, S. W. 2009. Engine Propeller Matching. Bahan Ajar Mata Kuliah EPM, Pasca Sarjana, Program Studi Teknologi Kelautan ITS, halaman 6.

Daniel, D., H. Candra, A. Ferlin, Muhammad dan H. Kretiawan. 2007. Optimalisasi Kapal Nelayan Tradisional di Sumatera, Jawa, Bali, dan Sulawesi Selatan. Laporan Akhir Penelitian. Pusat Riset Teknologi Kelautan.

Daniel, D., I. Pratama dan H. Candra. 2011. Rancang Bangun Kapal Pemantau Perairan Tenaga Matahari. Laporan Akhir Riset. P3TKP Balitbang KP 2011

Daniel, D. 2011. Aplikasi Sel Surya (photovoltaic cells) pada Kapal Katamaran Tenaga Matahari. Jurnal Kelautan Nasional Vol. 7 No. 2 Agustus 2011.

MIT Electric Vehicle Team. 2008. A Guide to Understanding Battery Specifications.

Murdijanto. 2005. Diktat Motor Penggerak Kapal dan Mesin Bantu. Jurusan Teknik Perkapalan, ITS, Surabaya.

Musta’in, M. 2009. Analisis Teknis Perancangan Floating Recharge untuk Kapal Nelayan di Daerah Cilacap. Master thesis., Program Pascasarjana Program Studi Teknologi Kelautan, ITS.

Sadiku, 2009. Fundamentals of Electric Circuits 4th Ed. Mc Graw Hill.

Sadiku, M.N.O. dan C.K. Alexander. 2008. Korelasi Antara Kedalaman Sedimen di Pelabuhan Benoa dan Konsentrasi Logam Berat Pb dan Cu. Jurnal Kimia. Jurusan Kimia FMIPA Universitas Udayana, Bukit Jimbaran. ISSN 1907-9850.

Sudiyono, S. dan B. Antoko. 2008. Perancangan dan Pembuatan Kapal Wisata dengan Motor Generator Listrik Tenaga Surya Sebagai Energi Alternatif Penggerak Propeler. Jurnal Teknik Mesin Vol. 10 No. 1, April 2008: 52–62.

Togan, P. 2010. Perencanaan Sistem Penyimpanan Energi dengan Menggunakan Battery pada Pembangkit Listrik Tenaga Arus Laut (PLTAL) di Desa Ketapang, Kabupaten Lombok Timur, NTB. Tesis. Jurusan Teknik Elektro, ITS, Surabaya.




DOI: http://dx.doi.org/10.15578/jkn.v8i2.6227

Copyright (c) 2017 Jurnal Kelautan Nasional


Creative Commons License

Copyright of Jurnal Kelautan Nasional (p-ISSN 1907-767Xe-ISSN 2615-4579)

Pusat Riset Kelautan
Badan Riset dan Sumberdaya Manusia Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kelautan dan Perikanan

View My Stats

Index by