MODEL KARAKTERISTIK LAPISAN BAWAH PERMUKAAN TANAH PULAU LUSI SIDOARJO JAWA TIMUR MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK UNTUK MENDUKUNG WISATA BAHARI

Dino Gunawan Pryambodo, Joko Prihantono, Rudhy Akhwady

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi tentang model bawah permukaan tanah (subsurface) dibangun berdasarkan nilai resistivitas lapisan tanah Pulau Lusi di Kabupaten Sidoarjo Provinsi Jawa Timur untuk mendukung wisata bahari dalam pembangunan infrastruktur bagunan. Penelitian ini menggunakan Metode Geolistrik Konfigurasi Schlumberger sebanyak 5 titik VES (vertical electrical sounding) dengan kedalaman penetrasi 50 m dari permukaan tanah. Selanjutnya, model geolistrik 2D dibuat berdasarkan hasil titik VES tersebut sebanyak 2 lintasan yang saling bersilangan dengan orientasi Utara-Selatan, dan Barat-Timur. Hasil model geolistrik 2D yang diperoleh menunjukkan bahwa secara umum di Pulau Lusi terdapat empat lapisan yang terdiri dari lapisan atas (topsoil), lapisan aluvial, lapisan akuifer dan lapisan batuan keras (bedrock). Lintasan Utara – Selatan dengan panjang lintasan sejauh 60 m mempunyai lapisan bedrock dengan nilai resistivitas 200-300 Ωm terdapat pada kedalaman antara 30 m sampai sekitar 45 m dari permukaan tanah. Lintasan Barat – Timur dengan panjang lintasan sejauh 120 m mempunyai lapisan bedrock dengan nilai resistivitas 200-500 Ωm terdapat pada kedalaman antara 7 m sampai sekitar 45 m dari permukaan tanah. Berdasarkan hasil model geolistrik 2D ini, dapat direkomendasikan bahwa sebaiknya bangunan yang akan didirikan di Pulau Lusi adalah bangunan yang terbuat dari kayu dengan memperhatikan estetika dibandingkan jika didirikan bangunan yang terbuat dari beton dan bertingkat. Hal ini dikarenakan lapisan bedrock di Pulau Lusi berada pada kedalaman 15 – 45 meter dari permukaan tanah yang dinilai terlalu mahal jika akan dibangun bangunan yang terbuat dari beton dan bertingkat mengingat pondasi bangunan harus mencapai bedrock yang relatif dalam.  


Keywords


Pulau Lusi, Pulau Buatan, Model Geolistrik 2D, Pondasi Bangunan, Wisata Bahari

Full Text:

PDF

References


Agus Kuswanto, Wahyu Garinas, & Syabarudin Zikri ., (2018), Proses Pengambilan Data dan Penmanfaatan Geolistrik Metode 4-D untuk Pemetaan Geologi Bawah Permukaan, M.I.P.I. Vol.12, No 1, (47-56)

Baiquni.M, (2010). Pariwisata Berkelanjutan Dalam Pusaran Krisis Global,Bali. Udayana University Press

Bharti, R.. (2016), The Vertical Electrical Sounding (VES) Procedure to Delineate Potential Groundwater Aquifers in Guna Madhya Pradesh, Imperial Journal of Interdisciplinary Research (IJIR) Vol.2, 253-256

Chamdalah. S, Hasan Ikhwani, & Wahyudi, (2016), Studi Pengembangan Pulau Lumpur Sarinah Kabupaten Sidoarjo Sebagai Geo-Ecotourism, JURNAL TEKNIK ITS Vol. 5, No. 2

Daulay. P., (2010), SURVIVAL MECHANISM VICTIM HOUSHOLD OF LUMPUR LAPINDO IN SIDOARJO -JAWA TIMUR, Jurnal Organisasi dan Manajemen, Volume 6, Nomor 1, 74-88

Gita Angraeni, Suntoyo, & Muhammad Zikra, (2014)., Analisa Perubahan Kualitas Air Akibat Pembuangan Lumpur Sidoarjo Pada Muara Kali Porong, JURNAL TEKNIK POMITS Vol. 2, No. 1,

Hakim, Rahma Hi. & Manrulu, (2016), Aplikasi Konfigurasi Wenner Dalam Menganalisa Jenis Material Bawah Permukaan, Jurnal Ilmiah Pendidikan Fisika Al-BiRuNi Vol.05 No.1

Isnaini Rodiyah & Isna Fitria Agustina, (2018), KOMITMEN PEMERINTAH DAERAH DALAM PENGEMBANGAN EKOWISATA DI KABUPATEN SIDOARJO, PUBLISIA: Jurnal Ilmu Administrasi Publik Volume 3, Nomor 2

Kalmiawan, P., Sismanto, A. & Suparwoto. (2000). Survey of resistivity method to investigate the Krakal Hot Spring in Desa Krakal, Kec. Alian, Kab. Kabumen, Prop. Jawa Tengah. Bandung: Prosiding PIT HAGI ke-25

Rif’an, A.A. (2018). Daya Tarik Wisata Pantai Wediombo Sebagai Alternatif Wisata Bahari di Daerah Istimewa Yograkarta. Jurnal Geografi. 10(1), 63-73.

Sabtanto, J.S., Gunradi, R., & Ramli, Y.R. (2007). Geokimia Sebaran Unsur Logam Pada Endapan Lumpur Sidoarjo. Pusat Sumber Daya Geologi, Bandung

Santosa, S., & Suwarti, T., (1992), Peta Geologi Lembar Malang, Jawa, Pusat Penelitian dan Pengembangan Geologi, Bandung

Syamsul Amien, (2016), Penyelidikan Hidrogeologi Dengan Metode Geolistrik Schlumberger di Kecamatan Hamparan Perak, Deli Serdang, Sumatera Utara., Journal of Electrical Technology, Vol. 1, No. 2,

Syamsurizal, Cari, & Darsono., (2013), Aplikasi Metoda Resistivitas Untuk Identifikasi Litologi BatuanSebagai Studi Awal Kegiatan PembangunanPondasi Gedung, Indonesian Journal of Applied Physics Vol.3 No.1

Tony Yulianto, & Sugeng Widodo, (2018), IDENTIFIKASI PENYEBARAN DAN KETEBALAN BATUBARA MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK RESISTIVITAS (Studi Kasus Daerah X Kabupaten Kutai Kertanegara Kalimantan Timur ), Berkala Fisika Vol. 11 , No.2, 59-66

Yanelis Prasenja., (2018), Peran Masyarakat Dalam Pengelolaan Ekominawisata Pulau Lusi, Kabupaten Sidoarjo, Majalah Geografi Indonesia Vol. 32, No.2, (123 - 129)




DOI: http://dx.doi.org/10.15578/jkn.v16i1.7807

Copyright (c) 2021 Dino Gunawan Pryambodo


Creative Commons License

Copyright of Jurnal Kelautan Nasional (p-ISSN 1907-767Xe-ISSN 2615-4579)

Pusat Riset Kelautan
Badan Riset dan Sumberdaya Manusia Kelautan dan Perikanan
Kementerian Kelautan dan Perikanan

View My Stats

Index by