Studi Tentang Hasil Tangkapan Pukat Cincin (Purse Seine) Ditinjau dari Daerah Penangkapan Ikan pada KM. Anugrah di Wilayah Laut Banda – WPP 714

Yusrizal Yusrizal, Toni Kusumo, Muhammad Fajar Rachmalio

Abstract


Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari sebagai basis utama perikanan laut pada umumnya di kawasan Indonesia Timur khususnya Sulawesi Tenggara dengan daerah penangkapan (Fishing Ground) meliputi WPP 714 dan WPP 715 yang kaya akan sumberdaya ikan pelagis maupun demersal. Potensi perikanan Sulawesi Tenggara saat ini sangat besar dengan potensi mencapai 1,5 juta ton per tahun. Faktor fisik yang sering berkaitan dengan pola persebaran sumberdaya perikanan adalah suhu permukaan laut (SPL) yang memiliki hubungan dengan produktivitas perairan, oleh sebab itu maka, pentingnya pengetahuan tentang daerah penangkapan ikan terhadap hasil tangkapan sebagai salah satu faktor penentu keberhasilan kegiatan operasi penangkapan. Pelaksanaan penelitian ini dilaksanakan di atas kapal Purse Seine yang beroperasi di Wilayah Laut Banda. Pengoperasian Purse Seine  terdiri dari kegiatan persiapan setting, purshing, hauling, brailling sampai dengan penanganan ikan hasil tangkapan. Tetapi daerah penangkapan hanya berdasarkan kebiasaan menangkap ikan di tempat tersebut jadi hasil tangkapan tergantung pada kondisi saat itu. Maka dari itu diperlukan analisis fishing ground dengan menganalisis komposisi hasil tangkapan pada setiap daerah penangkapan dan suhu permukaan laut (SPL). Hasil dari penelitian ini mendapatkan persentase hasil tangkapan dominan tertangkap ikan layang sebanyak 57,28% (45.476 kg), perairan pulau Wawonii merupakan daerah penangkapan ikan tertinggi yaitu 2.407 kg dan variabel independen spl (X) berpengaruh nyata terhadap hasil tangkapan (Y).


Keywords


Daerah penangkapan ikan; hasil tangkapan; pukat cincin; suhu permukaan laut

Full Text:

PDF

References


Akhlak, M. A., Supriharyono, & Hartoko, A. (2015). Hubungan Variabel Suhu Permukaan Laut, Klorofil- A dan Hasil Tangkapan Kapal Purse Seine yang Didaratkan di TPI Bajomulyo Juwana, Pati. Diponegoro Journal of Maquares, 4(4), 128–135.

Anadi, L. S. A. (2018). Analisis pendapatan usaha Purse Seine di Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan. http://ojs.uho.ac.id/index.php/JMSP/article/view/4087.

Bubun, R. L., Simbolon, D., Nurani, T. W., & Wisudo, S. H. (2016). tropik level pada daerah penangkapan ikan yang menggunakan light fishing di perairan Sulawesi Tenggara (Trophic level in Fishing Ground by Using Light Fishing in Southeast Sulawesi). Marine Fisheries : Journal of Marine Fisheries Technology and Management, 5(1), 57. https://doi.org/10.29244/jmf.5.1.57-76.

Budi, P. S. dan Muliawan H. 2007. Statistika Deskriptif dalam Bidang Ekonomi dan Niaga. Erlangga. Jakarta. 264 hal.

Diningrum, T. D. B., Triyono, H., & Jabbar, M. A. (2019). Aspek Biologi Cakalang (Katsuwonus pelamis, Linnaeus 1758) di Sulawesi Tenggara. Jurnal Penyuluhan Perikanan Dan Kelautan, 13(2), 139–147. https://doi.org/10.33378/jppik.v13i2.195.

Fadila, M., Asriana, & Tadjuddah, M. (2016). Beberapa aspek biologi reproduksi Ikan Layang ( Decapterus macarellus ) hasil tangkapan Purse Seine yang didaratkan di Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari. Jurnal Manajemen Sumber Daya Perairan, 1(4), 343–353.

Hamka, E., & Rais, M. (2016). Penentuan Musim Penangkapan Ikan Layang ( Decapterus Sp .) Di Perairan Timur Sulawesi Tenggara. Jurnal IPTEKS PSP, https://journal.unhas.ac.id/index.php/iptekspsp/article/view/3060.

Hardani, Auliya, N. H., Andriani, H., Fardani, R. A., Ustiawaty, J., Utami, E. F., Sukmana, D. J., & Istiqomah, R. R. (2017). Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. In Journal of Chemical Information and Modeling, 53 (9).

Ira, I. (2014). kajian kualitas perairan berdasarkan parameter fisika dan kimia di pelabuhan perikanan samudera Kendari Sulawesi Tenggara. aquasains. http://jurnal.fp.unila.ac.id/index.php/JPBP/article/view/272.

Kendari, P. (2020). Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari. Direktorat Jendral Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan Tahun 2020.

Kurniawan, A.W. & Puspitaningstyas, Z. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif. Edited by A. W. Kurniawan. Yogyakarta. Pandiva Buku Available at: https://id1lib.org/book/5686381/2da729.

Manik, H. M., Sujatmiko, T. N., Ma’mun, A., & Priatna, A. (2018). penerapan teknologi hidroakustik untuk pengukuran sebaran spasial dan temporal ikan pelagis kecil di laut banda. Marine Fisheries : Journal of Marine Fisheries Technology and Management, 9(1), 39. https://doi.org/10.29244/jmf.9.1.39-52.

Panggabean, D. (2011). Analisis Swimming Layers dan sebaran densitas.

Prediksi, A., Count, Q., Metode, D., Metode, M., & Likelihood, M. (2018). Analisis Prediksi Quick Count Dengan Metode Stratified Random Sampling Dan Estimasi Confidence Interval Menggunakan Metode Maksimum Likelihood. Unnes Journal of Mathematics, 7(1), 108–119. https://doi.org/10.15294/ujm.v7i1.27385.

Rahadian, L. D., Khan, A. M. A., Dewanti, L. P., & Apriliani, I. M. (2019). Analisis Sebaran Suhu Permukaan Laut Pada Musim Barat dan Musim Timur Terhadap Produksi Hasil Tangkapan Ikan Lemuru (Sardinella lemuru) di Perairan Selat Bali. Jurnal Perikanan Dan Kelautan, 10(2), 28–34.

Raharjo, Sahid. (2014). Uji Analisis Regresi Linear Sederhana. From https://www.spssindonesia.com/2017/03/uji-analisis-regresi-linear-sederhana.html.

Safari, A., Nur, A. I., & Ramli, M. (2019). pelabuhan perikanan samudera Kendari. Menganalisis tingkat kesesuaian lahan kawasan industri perikanan PPS Kendari . b . Menganalisis tingkat kelayakan ekonomi kawasan industri perikanan PPS Kendari . Jurnal Perencanaan Wilayah, 2.

Setiawan, F. Suhari, R. M. (2019). Status perikanan tuna, cakalang dan tongkol di wilayah pengelolaan perikanan (WPP) 714: suatu pendekatan analisis bioekonomi. Karya Ilmiah Praktik Akhir.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif.

Widiyastuti, H., Ramadhani, A., & Pane, P. (2020). Ukuran Layak Tangkap Ikan Pelagis Kecil Di Perairan Kendari, Sulawesi Tenggara. Marine Fisheries : Journal of Marine Fisheries Technology and Management, 11(1), 39–48. https://doi.org/10.29244/jmf.v11i1.28167




DOI: http://dx.doi.org/10.15578/jkpt.v4i2.10400

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




 

  Creative Commons License

Jurnal Kelautan dan Perikanan Terapan (JKPT) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
ISSN Online: 2654-9581

POLITEKNIK AHLI USAHA PERIKANAN
BADAN RISET DAN SUMBER DAYA MANUSIA KELAUTAN DAN PERIKANAN
KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

View My Stats

 

Index by



Location: https://goo.gl/maps/sjorau9p8zWbrQtJ6