POLA KEMUNCULAN HIU PAUS (Rhincodon typus) DI PERAIRAN BOTUBARANI, GORONTALO

Kris Handoko, R. Andry Indryasworo Sukmoputro, Mahardika R. Himawan, Casandra Tania

Abstract


Keberadaan Hiu Paus di Pantai Botubarani, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo menjadi daya tarik wisata sejak tahun 2016. Namun sejauh ini belum ada penelitian tentang pola kemunculan Hiu Paus di perairan Botubarani, Gorontalo. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah Hiu Paus yang datang atau muncul di perairan Botubarani selama tahun 2016 – 2017 dan melakukan pemantauan pola
perilaku tinggalnya dalam jumlah hari. Metode pemantauan yang digunakan adalah (1) dengan menggunakan photo ID untuk membedakan antar jenis individu Hiu Paus, (2) pemantauan dengan cara
melihat secara langsung / visual kemudian mencatat kemunculan Hiu Paus yang ditulis dalam sistem kalender musim dan (3) menggunakan teknologi berbasis akustik, dengan memasang 2 (dua) unit penerima
sinyal akustik (acoustic receiver) pada kedalaman 15 meter dan memasang 10 (sepuluh) penanda pemancar sinyal akustik (acoustic tag) pada Hiu Paus. Penelitian dilakukan pada bulan Nopember 2016, Mei 2017, Nopember 2017 dan Mei 2018. Adapun jumlah individu Hiu Paus yang telah berhasil diidentifikasi adalah sejumlah 21 individu Hiu Paus. Sedangkan pola perilaku tinggal dari individu yang dipasang acoustic
transmitter tag, didapatkan Hiu Paus berukuran lebih dari 3,5 meter datang dan tinggal rata-rata 10 hari di perairan Botubarani. Sementara yang berukuran kurang dari 3,5 meter tinggal sekitar 1 – 7 hari. Hasil
pemantauan Hiu Paus secara langsung (visual) menunjukkan jumlah hari yang bervariasi yakni berturut untuk bulan Nopember 2016, Januari, Februari, Maret, Mei, Juni, dan Juli 2017 masing-masing adalah selama 17 hari, 2 hari, 14 hari, 8 hari, 28 hari, 21 hari dan 2 hari. Sedangkan Hiu Paus sama sekali tidak muncul di Botubarani pada bulan Desember 2016, April 2017, Agustus 2017, September 2017, Oktober 2017 dan Nopember 2017. Hal ini diduga disebabkan oleh beberapa faktor seperti arus, pasang surut dan kelimpahan makanan berupa plankton dan ikan kecil tidak selalu sama tiap bulannya.

Keywords


Hiu Paus; Photo ID; Penerima Pemancar Sinyal Akustik; Pemancar Sinyal Akustik

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats