ANALISIS PROSES ADOPSI TEKNOLOGI PADA PEMBUDIDAYA IKAN LELE DALAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DI KECAMATAN NGABANG KABUPATEN LANDAK PROVINSI KALIMANTAN BARAT
Abstract
Perikanan budidaya merupakan sektor unggulan di Kecamatan Ngabang, dengan jumlah produksi mencapai 81,317 kg/tahun sedangkan jumlah permintaan mencapai 162,634 kg/tahun. Produksi perikanan budidaya belum mampu memenuhi permintaan pasar saat ini. Kendala yang dihadapi oleh kelompok pembudidaya ikan adalah belum menerapkan manajemen budidaya ikan secara baik. Tujuan penelitian ini yaitu mengkaji respon sasaran penyuluhan terhadap pemberdayaan masyarakat menerapkan CBIB pada budidaya ikan. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 07 Maret 2022 sampai dengan 09 Juni 2022 dengan jumlah sasaran sebanyak 14 orang dari perwakilan kelompok budidaya ikan lele yang tersebar di Kecamatan Ngabang. Metode yang digunakan adalah ceramah, diskusi dan kaji terap. Analisis data yang dilakukan ialah membandingkan hasil kaji terap dengan perlakuan biasa pada aspek teknis & ekonomi, serta analisis dampak kaji terap terhadap kecepatan adopsi. Hasil kegiatan penyuluhan terkait penerapan CBIB menunjukkan adanya peningkatan pada aspek pengetahuan tentang CBIB sebesar 41%, aspek sikap sebesar 96% dari sikap ragu-ragu menjadi sikap setuju. Pada kegiatan kaji terap CBIB pembesaran ikan lele terjadi peningkatan pengetahuan tentang CBIB sebesar 29%, aspek sikap sebesar 93% dari sikap ragu-ragu menjadi sikap setuju, aspek keterampilan 86% tentang persiapan kolam pemeliharaan, penebaran ikan dan pemberian pakan ikan. Pada akhir kegiatan proses adopsi yang berlangsung adalah sebanyak 8 sasaran pada tahapan mencoba dan 6 sasaran sudah sampai pada tahapan menerapkan. Dengan penerapan CBIB dapat memberdayakan masyarakat dengan meningkatnya produktivitas dari 0,9 kg/m2 menjadi 1,3 kg/m2.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.15578/psnp.11932
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.