ANALISIS USAHA IKAN TERI (Stelophorus sp.) ASIN PADA UKM M. SAEPUDIN DAN KEGIATAN PENYULUHAN PERIKANAN DI KECAMATAN PANIMBANG, KABUPATEN PANDEGLANG, PROVINSI BANTEN
Abstract
Perikanan merupakan salah satu sektor penting bagi perekonomian di Indonesia dan sebagai sumber pangan dan gizi bagi masyarakat. Komoditas ikan memiliki kandungan protein yang cukup tinggi, sekitar 20-30% dan relatif mudah didapatkan. Namun sifat sumberdaya ikan yang mudah rusak menyebabkan perlunya pengolahan lebih lanjut. Pengawetan menjadi produk ikan asin merupakan salah satu contoh pengolahan ikan yang mudah ditemui dan digemari masyarakat Indonesia. Usaha produksi ikan teri asin milik Bapak Muhammad Saepudin berlokasi di Kecamatan Panembang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten ini telah beroperasi selama 7 tahun. Tujuan dari penulisan makalah ini adalah untuk mengetahui kegiatan penyuluhan perikanan di UKM M. Saepudin pada khususnya dan Kecamatan Panimbang pada umumnya, serta menganalisis usaha pengolahan ikan teri asin pada salah satu pengolah tradisional di Desa Panimbangjaya, Kecamatan Panimbang. Metode yang digunakan dalam penulisan makalah ini adalah wawancara dengan pemilik usaha dan beberapa karyawan, observasi kegiatan usaha, dokumentasi kegiatan usaha dan analisis data secara deskriptif dan kuantitatif (ROI, R/C Ratio, PBP). Hasil yang diperoleh antara lain: Kegiatan penyuluhan perikanan dilakukan dengan metode kunjungan (anjangsana) dan pelatihan, sistem usaha pengolahan ikan teri asin teridiri dari pasokan input, proses produksi, pascaproduksi, pemasaran dan lembaga/layanan pendukung. Berdasarkan analisis usaha diketahui bahwa R/C Ratio 1,6, PBP 7,9 Bulan, BEP Rp. 16.910.028,00 dan ROI 60%. Kesimpulan dari makalah ini antara lain: usaha pengolahan ikan teri asin ini termasuk UKM yang tahan terhadap kondisi pandemi Covid-19, kegiatan penyuluhan perikanan dibutuhkan di Desa Panimbangjaya, UKM pengolahan teri asin sangat bergantung pada cuaca dan berdasarkan analisis usaha pengolahan teri asin layak untuk dijalankan.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.15578/psnp.11933
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.