KERAGAAN PERTUMBUHAN POPULASI IKAN NILA BIRU F2 JANTAN DAN BETINA YANG DIPELIHARA DI TAMBAK BERSALINITAS 20–30 PPT

Bambang Gunadi, Adam Robisalmi, Lamanto Lamanto

Abstract


Ikan nila mempunyai toleransi salinitas yang tinggi sehingga memungkinkan untuk dibudidayakan pada perairan payau. Pada umumnya budidaya ikan nila dilakukan di kolam air tawar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keragaan pertumbuhan jantan dan betina populasi ikan nila Biru F2 pada pemeliharaan di tambak bersalinitas 20-30 ppt. Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari hingga Juni 2014 di Balai Penelitian Pemuliaan Ikan Sukamandi dan di Tambak Losari Brebes. Metode yang digunakan adalah metode experimental dengan empat perlakuan dua ulangan. Benih yang digunakan adalah benih nila Biru F2 yang diperoleh dari pemijahan alami di kolam air tawar dan dipelihara hingga ukuran 3-5 cm. Benih diaklimatisasi hingga salinitas 20 ppt dan ditebar di dalam waring berukuran 5 x 3 x 1 m3 pada tambak seluas 5.000 m2. Pakan diberikan sebanyak 3-5% biomassa. Sampling dilakukan setiap satu bulan sekali dengan menimbang bobot ikan, mengukur panjang standar dan panjang total ikan. Hasil penelitian menunjukkan bobot akhir populasi nila Biru F2 untuk masing-masing perlakuan A, B, C dan D yaitu adalah (118,95±7.92) g, (90,73±8.52) g, (110,20±13.08) g, dan (87,75±8.91) g. Nilai Sintasan untuk masing-masing perlakuan A, B, C dan D yaitu adalah (89,48±3.56), (82,67±6.64), (67,5±9.37) % dan (83,56±14.69) %. Berdasarkan perhitungan secara statistik menunjukan bahwa sintasan ikan nila Biru F2 jantan seleksi berbeda nyata atau signifikan dengan jantan non seleksi atau kontrol (P<0.05), Hasil pengukuran parameter kualitas air untuk suhu berkisar antara 29-31,50C, Salinitas 20-30 ppt; pH 7,60-8,50; DO 1,70-4,30 mg/L. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa performa sintasan dan pertumbuhan terbaik yaitu pada perlakuan populasi nila Biru F2 jantan seleksi.


Keywords


performa pertumbuhan; populasi nila Biru F2 jantan dan betina; aureus; salinitas

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats