TOLERANSI BENIH IKAN MAS RAJADANU ( Cyprinus carpio ) PADA SISTEM TRANSPORTASI TERTUTUP DENGAN WAKTU PENGANGKUTAN BERBEDA

Deni Radona, Fera Permata Putri, Sidi Asih, Vitas Atmadi Prakoso, Gleni Hasan Huwoyon

Abstract


Ikan Mas (Cyprinus carpio) merupakan komoditas ikan air tawar yang berpotensi dalam pengembangan budidaya di Indonesia. Untuk itu diperlukan riset dalam penanganan dan metode pengangkutannya untuk mendukung kegiatan budidaya dan perdagangan di masa mendatang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa lama benih ikan mas (Cyprinus carpio) strain Rajadanu ukuran 1-2 cm dapat bertahan pada sistem transportasi tertutup. Penelitian ini dilakukan di Instalasi Riset Plasma Nutfah perikanan air tawar, cijeruk Bogor. Kepadatan yang digunakan sebanyak 30 ekor per 250 ml air yang dimasukan dalam kantong plastik dengan perbandingan air dan oksigen 1 : 3 yang disimpan dalam styrofoam. Penelitian ini terdiri dari 3 perlakuan dan 3 kali ulangan, dengan interval waktu 12, 24, 36 jam. Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa lama pengangkutan terbaik pada benih Ikan Mas didapat pada perlakuan 12 jam dengan sintasan 94.4% yang tidak berbeda nyata (P>0,05) dengan perlakuan 24 jam sebesar 93,3%, namun berbeda nyata (P<0,05) dengan perlakuan 36 jam sebesar  84,4%.


Keywords


transportasi; Rajadanu; jam; sintasan; Cyprinus carpio

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats