EVALUASI PASCA RILIS VAKSIN BAKTERI IN-AKTIF AEROMONAS HYDROPHILA (HYDROVAC) DAN Streptococcus agalactiae (STREPTOVAC) UNTUK PENCEGAHAN PENYAKIT MOTILE AEROMONAS SEPTICEMIA (MAS) DAN STREPTOCOCCOSIS PADA BUDIDAYA IKAN AIR TAWAR
Abstract
Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui apresiasi pengguna serta performa vaksin Hydrovac dan Streptovac pasca rilis telah dilakukan melalui survei aktif dan/atau pasif di sentra-sentra produksi perikanan budidaya air tawar. Responden dipilih secara purposive berdasarkan kriteria yang telah dibangun. Jumlah total responden pada kegiatan ini adalah sebanyak 531 orang yang berasal dari 12 provinsi. Pengumpulan data diarahkan dengan kuesioner terstuktur untuk mendapatkan informasi yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 85% responden pernah menggunakan vaksin Hydrovac, 12% vaksin Streptovac, dan sebanyak 3% jenis/merk vaksin lainnya. Sebanyak 38% responden mengaku kesulitan dalam proses transportasi dan penyimpanan vaksin, 29% kesulitan untuk memperoleh vaksin di pasaran, 17% merasakan harga vaksin relatif mahal, 10% menghendaki adanya variasi ukuran kemasan, dan 6% merasakan bahwa periode kadaluwarsa sediaan vaksin terlalu singkat. Sebanyak 38% melaporkan bahwa vaksinasi dapat meningkatkan sintasan ikan sebesar 20-30%, sebanyak 24% mengakui peningkatan sebesar 10-20%, sebesar 15% yang melaporkan peningkatan sebesar 30-40%. Sebaliknya, sebanyak 20% menyatakan tidak ada perbedaan sintasan antara kelompok ikan yang divaksin dengan kelompok yang tidak divaksin, bahkan ada sebesar 3% yang melaporkan bahwa vaksinasi memberikan sintasan yang lebih rendah daripada tanpa pemberian vaksin.
Keywords
evaluasi; paska rilis; vaksin
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats