KAJIAN PENCEMARAN NITROGEN DAN FOSFOR DARI AKTIVITAS BUDIDAYA IKAN DALAM KERAMBA JARING APUNG DI TELUK PEGAMETAN

Tatam Sutarmat, Rina Puji Astuti

Abstract


Teluk Pegametan merupakan kawasan budidaya ikan dengan menggunakan keramba jaring apung (KJA). Tingginya beban limbah nitrogen dan fosfor yang dihasilkan dari kegiatan budidaya menyebabkan terjadinya peningkatan kesuburan perairan yang dapat menyebabkan ekosistem menjadi tidak stabil. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji limbah nutrien N dan P yang dihasilkan oleh kegiatan budidaya ikan dalam KJA di perairan Teluk Pegametan. Pengambilan sampel setiap bulan secara spasial dimulai dari bulan Agustus sampai bulan November 2014 dengan pengulangan sebanyak tiga kali pada lima zona yang berbeda. Zonasi ditentukan berdasarkan sumber-sumber nutrien hasil budidaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari delapan pembudidaya dengan jumlah 865 lubang, total biomassa ikan pada akhir penelitian adalah 194 ton, terdiri atas ikan kakap (zona 1 dan 5) dan ikan kerapu (zona 2, 3, dan 4) masing-masing adalah 152 ton dan 42 ton. Pada budidaya ikan kakap diketahui menghasilkan 0,08-0,11 ton total N dan 0,03-0,04 ton total P untuk menghasilkan satu ton ikan, limbah ini terbuang ke lingkungan perairan budidaya. Selanjutnya pada budidaya ikan kerapu untuk memproduksi satu ton ikan, menghasilkan 0,14-0,23 ton total N dan 0,06-0,1 ton total P yang terbuang ke lingkungan perairan budidaya. Konsentrasi total N dan total P pada perairan tertinggi terdapat pada zona lima masing-masing adalah 4,0 dan 1,3 mg/L (t-test P<0,05) dibandingkan dengan zona lainnya. Konsentrasi Chlorofil-a pada perairan budidaya paling tinggi pada zona 5 adalah 0,62 µg/L dan yang terkecil pada zona 3 adalah 0,25 µg/L. Berkaitan dengan kandungan N dan P dapat diketahui bahwa pada perairan tersebut fitoplankton terdapat 64 spesies, 22 genus, dan 4 famili yang berbeda. Empat famili yang ditemukan adalah Bacillariophyceae, Dinophyceae, Cyanophyceae, dan Chlorophyceae. Kelimpahan rata-rata fitoplankton di perairan eluk Pegametan kisaran antara 1.147-2.753 sel/L yang didominasi oleh Bacillarophyceae yaitu antara 60%-87%. Kelimpahan fitoplankton tertinggi terdapat di zona 5 terletak di ujung teluk yaitu 2.753 sel/L dan kelimpahan fitoplankton terendah berada pada zona 3 yaitu 1.147 sel/L.


Keywords


nitrogen; fosfat; ikan kakap; ikan kerapu; fitoplankton; chlorofil-a

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats