DINAMIKA KUALITAS AIR PADA BUDIDAYA UDANG VANAME ( Litopenaeus vannamei ) SEMI-INTENSIF DENGAN TEKNIK PERGILIRAN PAKAN

Muhammad Nur Syafaat, Abdul Mansyur, Syarifuddin Tonnek

Abstract


Aplikasi pakan tambahan pada budidaya vaname semi-intensif dan intensif di samping dapat meningkatkan produksi namun di sisi lain dapat berpengaruh terhadap lingkungan budidaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengamati dinamika kualitas air pada budidaya udang vaname (Litopenaeus vannamei) dengan pergiliran pakan menggunakan teknologi semi-intensif. Penelitian dilakukan di tambak percobaan Takalar, menggunakan enam petak pembesaran udang vaname berukuran rata-rata 4.000 m2. Hewan uji yang digunakan adalah pasca larva udang vaname dengan bobot awal rata-rata 0,001 g yang ditebar dengan kepadatan 25 ind./m2. Penelitian diset dalam rancangan acak lengkap dengan tiga perlakuan, masingmasing dua ulangan. Perlakuan yang diujicobakan adalah pergiliran pakan; Perlakuan A (2 hari protein tinggi dan 1 hari protein rendah), perlakuan B (100% protein rendah), dan perlakuan C (100% protein tinggi). Pengukuran parameter kualitas air yang meliputi suhu, salinitas, dan pH dilakukan secara insitu, sedangkan amoniak, bahan organik total, nitrit, nitrat, dan fosfat dilakukan setiap 15 hari. Sampel kualitas air diambil menggunakan botol sampel kemudian dimasukkan dalam cool box yang berisi es batu dan selanjutnya dibawa untuk dianalisis di laboratorium kualitas air, Balai Penelitian dan Pengembangan Budidaya Air Payau (BPPBAP) Maros. Data hasil pengamatan parameter kualitas air dianalisis secara deskriptif dengan bantuan tabel dan grafik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kisaran parameter kualitas air selama pemeliharaan masih berada pada kisaran yang dapat ditoleransi udang vaname meskipun kadar salinitas sempat mencapai >50 ppt untuk masing-masing perlakuan, dan pH 9,5 untuk perlakuan A. Perlakuan C mengalami peningkatan kadar amoniak yang melebihi ambang batas pada masa akhir penelitian dengan konsentrasi 1,5061 mg/L.


Keywords


kualitas air; udang vaname; semi-intensif; pergiliran pakan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats