KAJIAN PENGEMBANGAN INDUSTRIALISASI UDANG DI KAWASAN MINAPOLITAN KECAMATAN PASEKAN KABUPATEN INDRAMAYU, JAWA BARAT

Joni Haryadi, Idil Ardi

Abstract


Industrialisasi udang di Indonesia kini menjadi salah satu perhatian utama pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat selain bidang pertanian. Analisis kebijakan ini bertujuan untuk mengetahui potensi pengembangan industrialisasi udang di Kecamatan Pasekan Kabupaten Indramayu yang merupakan salah satu kawasan minapolitan dan aktivitas budidaya udang terbesar di kawasan Pantura, Jawa Barat. Kegiatan telah dilakukan pada bulan Maret 2012 di kawasan pertambakan Kecamatan Pasekan. Data primer dan sekunder dikumpulkan dengan metode Rapid Rural Appraisal (RRA) dan desk study. Hasil survai menunjukkan bahwa kegiatan budidaya udang kawasan tersebut dilakukan secara tradisional sebesar ± 90% dan diikuti oleh budidaya semi-intensif dan intensif sebesar ± 7% dan ± 3%. Jenis udang yang dibudidayakan ± 80% udang vaname dan ± 20% udang windu dan bandeng. Dari data dan informasi luas lahan, tingkat produksi, kondisi lahan, suplai air, tata letak dan desain, kebersihan fasilitas dan kelengkapannya, pengelolaan air, induk dan benih, pakan, teknologi yang digunakan, pembuangan limbah, pengolahan hasil, distribusi produk dan daya serap masyarakat (pemasaran), serta kondisi sosial ekonomi masyarakat di kawasan tersebut dapat disimpulkan sementara bahwa kawasan budidaya udang di Kecamatan Pasekan Kabupaten Indramayu berpotensi dikembangkan menjadi kawasan indutrialisasi udang.


Keywords


potensi; industrialisasi; udang; Kecamatan Pasekan; Kabupaten Indramayu

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Creative Commons License
Prosiding Forum Inovasi Teknologi Akuakultur by is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats