KEWARGANEGARAAN BAGI MAHASISWA MILENIAL
Penyusun :
Eli Nurlaela, S.Pi., M.Pi.
Dr. Maman Hermawan, M.Sc.
Erick Nugraha, S.St.Pi., M.Si.
Drs. Jaulim Sirait, M.Si
Editor : Hery Choerudin, S.St.Pi., M.Si., Dr. Heri Triyono, A.Pi, M.Kom, Dr. Maharini Yulisti, M.Si
Desainer Sampul : Tomi Aris, S.Kel, M.Han
Halaman : xii+86 hal
Edisi/Cetakan :
Cetakan Pertama, 2023
Diterbitkan oleh :
Amafrad Press
Gedung Mina Bahari III Lantai 6
Jl. Medan Merdeka Timur No. 16 Gambir Jakarta Pusat, DKI Jakarta 10110 Telepon (021)3519070 (Lacak), Faksimile (021) 3513287, Email:amafradpress@gmail.com, Anggota IKAPI: 501/DKI/2015
p-ISBN : 978-623-6464-72-4
e-ISBN : 978-623-6464-73-1 (PDF)
Sinopsis:
Pendidikan Kewarganegaraan adalah bagian penting dari sistem pendidikan yang bertujuan untuk membentuk warga negara yang memiliki pemahaman mendalam tentang nilai-nilai dan prinsip-prinsip dasar negara, serta memiliki kesadaran akan hak dan kewajiban sebagai warga negara yang aktif, demokratis, dan bertanggung jawab.Pendidikan Kewarganegaraan memberikan wawasan kepada mahasiswa mengenai esensi kehidupan berbangsa dan bernegara. Melalui pemahaman ini, mahasiswa tidak hanya dapat mengenali landasan ideologis negara, tetapi juga dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Penting bagi generasi muda, termasuk mahasiswa, untuk memiliki semangat kebangsaan yang kuat dan mampu menghadapi pengaruh globalisasi. Pendidikan Kewarganegaraan membantu mengkonsolidasikan rasa cinta tanah air dan memperkuat identitas nasional. Dengan memahami hak dan kewajiban sebagai warga negara, mahasiswa dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan negara, berkontribusi dalam masyarakat, serta menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Selain itu, aspek bela negara juga penting dalam pendidikan kewarganegaraan. Mahasiswa diberi pemahaman tentang pentingnya pertahanan dan keamanan negara, serta bagaimana peran mereka dalam menjaga kedaulatan dan integritas negara. Ini juga melibatkan pembelajaran mengenai tanggung jawab dalam situasi darurat
Download pdfFull Issue
View or download the full issue |
Table of Contents
Articles
PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN BAGI MAHASISWA MILENIAL
Eli Nurlaela, Maman Hermawan, Erick Nugraha, Jaulim Sirait
|
|